Resep Riau :
Perkedel Patin
Bahan Perkedel Patin :
- 400 gram kentang, kupas, iris-iris, goreng, haluskan.
- 300 gram daging ikan patin, buang kulitnya, haluskan.
- 2 sdm tepung tapioca
- 1 butir telur
- 1 batang bawang daun, iris halus
- 3 batang seledri, iris halus
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng
Bumbu Perkedel Patin yang dihaluskan :
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ½ sdt merica
- ¼ buah pala
- ¾ sdt garam
- ½ sdt kaldu instan(bila suka)
Cara membuat Perkedel Patin :
- Campur kentang yang sudah dihaluskan dengan daging ikan patin yang juha sudah dihaluskan, bersama bumbu yang dihaluskan. Aduk rata.
- Tambahkan tepung tapioca, aduk rata.
- Masukkan telur, bawang daun, dan seledri. Aduk rata.
- Ambil satu sendok makan adonan. Bentuk bulat lonjong.
- Goreng dengan api kecil hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Perkedel Patin siap disajikan.
No comments:
Post a Comment